Rabu, 10 September 2014

TERONG MASAK KECAP



Sayur terong ,,,,semua pasti udah pada tau yaa, di rumah suami sama anak-anak mau makan kalau terongnya dimasak pakai kecap. Dan sayapun suka kalau dimask seperti ini, masakan seperti ini jadi mengingatkanku pada almarhum ayah saya. Beliau juga suka terong dimasak kecap ini, jadi kangen Almarhum.... :(

Terong dimasak kecap ini paling enak kalau terongnya masih muda, gak tua-tua gitu, rasanya jadi manis. Hihihihi ini masakan simple tapi bikin semua di rumah lahap maemnya. Jarang-jarang sih dapet terong yang baru metik, nah kebetulan ini baru metik jadilah beli banyak, di desa soalnya yaa, beli 5000 ribu aja udah dapet 15 biji..... hahaha gak akan habis kalau dimasak sendiri, bisa sampai layu di kulkas. Di kirim ke mamaku aja mentahnya, soalnya di rumah mama lagi banyak orang . Jadi dijamin gak akan sampai layu dan ga mubazir pastinya. Yang bikin aku ketawa waktu mbak Dinda maem bilang  " ma, ini terongnya kok gatel yaa, " haaaaaa? emangnya ada terong yang bikin gatel waktu dimakan yaa nak.... perasaan yaa gak ada, kalau mentahnya sih iyaa di tangkainya itu kayak ada yang bikin gatel. Tapi yang bikin seneng dari masakan ini, anak-anak kalau libur minta dibikinkan lagi. Bukan karena masakan mahal yang bikin anak seneng, masakan murahpun kalau anak-anak suka pasti diinget yaaa. Jadi bangga campur seneng gimana gitu kalau masakan kita diinget sama anak-anak.







TERONG MASAK KECAP

Bahan : 
  • 6 buah terong ukuran sedang
  • 5 butir bawang merah, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 1/4 sdt terasi yang sudah digoreng
  • 1 buah tomat ukuran sedang, potong menjadi 4 bagian
  • cabe rawit secukupnya
  • gula, garam dan kecap secukupnya
Cara membuat :
  1. Potong terong menjadi 3 bagian, lalu belah menjadi 2.
  2. Goreng terong sampai layu dan matang. Sisihkan.
  3. Tumis bawang merah, bawang putih, sampai harum, masukkan tomat gula dan garam aduk sampai layu. tambahkan air kira-kira 100 ml, tambahkan kecap. Didihkan.
  4. Masukkan terong dna cabai rawit, aduk rata. Masak sampai air dan bumbu meresap.
  5. Angkat, sajikan hangat.




Tidak ada komentar: