Tampilkan postingan dengan label Masakan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Masakan. Tampilkan semua postingan

Rabu, 19 Maret 2014

SOSIS BALUT MIE




Sore ini bikin cemilan anak-anak dulu, sosis balut mie jadi pilihan secara bikinnya cepet gak butuh waktu lama. Dan yang pasti anak-anak suka....
Biasanya aku bikin pake bayam sama wortel yang diselipin di sisi kanan kirinya. Kali ini bikin yang pakai mie aja, keburu sore,,,,,






Semua pasti udah sering bikin juga ya buat anak-anak....tapi gak ada salahnya kalau aku tulis bahan-bahan yang aku pakai ^ ^

SOSIS BALUT MIE

Bahan :

  • 10 buah sosis sapi, potong jadi 2 lalu tiap ujung dipotong jadi 4
  • 1 lembar mie telur, rebus dan tiriskan
  • merica, kecap asin, kecap manis, minyak wijen secukupnya
Cara membuat :
  1. Aduk mie dengan bumbu ( merica, kecap asin, kecap manis dan minyak wijen ) biarkan sampai bumbu meresap.
  2. Ambil 1 buah sosis dan balut dengan mie, lakukan sampai habis.
  3. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan berwarna kekuningan.
  4. Sajikan dengan saus sambal atau mayonnaise.



Senin, 17 Maret 2014

CALAMARI




Calamari request mbak Dinda, pulang kantor langsung bikinin. Sayang cuminya gak gitu besar. Jadi mungil-mungil. Yang penting rasanya enak kata mbak Dinda ^^.





Langsung ke resep ya....

CALAMARI
source : Tabloid Nova

Bahan :

  • 200 gr cumi, bersihkan. Potong-potong ( aku buang kulitnya )
  • 1 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 2 sdm air lemon
  • 2 butir telur kocok lepas
  • 50 gr tepung maizena
  • 100 gr tepung roti kasar ( tepung panir / bread crumb )
  • Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng
Bahan cocolan :
  • saos tartar ( aku pakai mayonaise atau saos sambel botol aja )
Cara mambuat :
  1. Lumuri cumi dengan garam, merica dan air jeruk lemon, aduk rata. Diamkan kurang lebih 10 menit.
  2. Celupkan cumi ke dalam kocokan telur, lalu gulingkan ke dalam tepung maizena, kemudian celupkan kembali kedalam kocokan telur, terakhir gulingkan di atas tepung roti. Lakukan sampai habis.
  3. Goreng cumi dalam minyak yang sudah dipanaskan, sampai kering dan matang. Angkat dan tiriskan.
  4. Sajikan dengan saus tartar.



Minggu, 16 Maret 2014

OSENG-OSENG TELUR PUYUH JAGUNG MANIS



Telur puyuh dicampur jagung manis ehmmm kebayang rasanya. Habis bikin sate tempe langsung lanjut bikin tumis ini. Resepnya aku pakai dari tabloid Saji Bonus Edisi 06/th.V/5-18 September 2007 ( hihihihi dari kemarin sukanya buka resep-resep yang udah lama numpuk di kardus ). Karena bahanya yang ada di rumah ini jadi langsung deh bikin, jagung manisnya aku pakai yang kalengan. Rasanya hampir mirip sama sambal petis sih kalau menurut aku. Enak.....




Yang mau cobain aku tulis resepnya ya ^^

OSENG-OSENG TELUR PUYUH JAGUNG MANIS
source : Tabloid Saji

Bahan :

  • 20 butir telur puyuh, direbus
  • 150 gr jagung manis pipil ( aku pakai jagung yang kalengan )
  • 1 sdt petis ( aku pakai petis udang )
  • 2 lembar daun salam
  • 1 buah cabe hijau diiris bulat ( aku gak pakai )
  • 2 buah cabe merah diiris bulat
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 100ml air
  • 1 sdm minyak untuk menumis
Bumbu halus :
  • 4 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 cm lengkuas
  • 1 cm jahe
Cara membuat :
  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam, cabe hijau, dan cabe merah sampai harum. Tambahkan petis. Aduk rata.
  2. Masukkan telur puyuh dan jagung manis. Aduk rata.
  3. Masukkan air, garam dan gula pasir. Masak sampai meresap.

Selamat mencoba *_^



SATE TEMPE KARI PEDAS


Baru pertama bikin sate tempe....ternyata enak, aroma bakarnya itu yang bikin beda sama tempe kalau dimasak biasa. Karena dari malem udah diniatin bikin, makanya pagi-pagi langsung eksekusi. Ga butuh waktu lama. Santannya aku pakai santan murni. Jadi rasanya makin gurih dengan tambahan kari bubuk.




Langsung aku tulis ulang resepnya ya....

SATE TEMPE KARI PEDAS
source : Sajian Sedap

Bahan :

  • 400 gr tempe, dipotong 2x2 cm
  • 1 sdt kari bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 150 ml santan dari 1/4 butir kelapa ( aku pake 1/2 butir kelapa )
  • 15 buah tusuk sate 
  • 2 sdm minyak goreng untuk menumis
Bahan halus :
  • 2 siung bawang putih
  • 3 butir bawang merah
  • 4 buah cabe merah keriting
  • 3 buah cabe rawit merah
  • 1 biah cabe merah besar
  • 1 cm kunyit dibakar
Cara membuat :
  1. Panaskan minyak, tumis bumbu hakus sampai harum.
  2. Maukkan tempe. Aduk rata. Tambahkan kari bubuk, garam dan gula pasir. Aduk rata.
  3. Tuang santan. Masak sampai matang dan meresap. Angkat.
  4. Tusuk tempe dengan tusuk sate, bakar sampai harum dan kecokelatan.



Sabtu, 15 Maret 2014

SEBLAK BASAH CAMPUR BAKSO




Penasaran sama yang namanya SEBLAK BASAH. Setelah lihat postingan mbak Rina AudieMbak Ninambak Citra Dewi yang berseliweran di blognya.Makanya mumpung libur aku cobain bikin. Menurut hasil gogling seblak ini bisa dimakan sama nasi atau dimakan gitu aja. Dan aku coba makan pakai nasi. Rasanya enak. Bikinnya gak pedes-pedes amat soalnya hubby maagnya lagi kambuh gak boleh makan yang pedes-pedes. Rasanya ternyata enak, ciri khas dari kencur itu kayaknya yang bikin enak.
Dimakan anget-anget paling enak, kalau udah dingin gak tahu ya rasanya gimana apa masih empuk atau udah kenyal banget. Soalnya ini aku bikin langsung habis ^^.




Resepnya pakai resep yang dipakai mbak-mbak yang diambil dari Femina.

SEBLAK BASAH

Bahan :

  • 100 gr krupuk sagu ( kanji ) ~ aku pakai krupuk bawang seperti kata mbak Rina
  • 10 buah bakso sapi iris tipis
  • 1 butir telur kocok lepas
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1 batang daun bawang iris
  • 50 ml air
  • 2 sdm minyak untuk menumis 
Bumbu Halus :
  • 10 buah cabe rawit
  • 3 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 3 cm kencur
Taburan :
  • Bawang merah goreng

Cara membuat :

  1. Rendam krupuk sagu dengan air panas kurang lebih 10 menit sampai lunak, tiriskan dan sisihkan.
  2. Panaskan minya, tums bumbu halus sampai harum, masukkan bakso sapi. Aduk rata.
  3. Masukkan krupuk sagu, aduk hingga rata.
  4. Tuang telur kocok, aduk cepat hingga berserabut.
  5. Tambahkan gula, garam dan bawang daun. Aduk rata. 
  6. Tuang air, masak sejenak sampai matang, cicip rasanya. Angkat. Sajikan dengan taburan bawang goreng.
Terimakasih buat mbak Rina, mbak Nina, Mbak Citra,,,,,akhirnya aku jadi ikutan nyoba bikin seblak basah..... Pelukkkkkkkk ^^



Sabtu, 18 Januari 2014

AYAM MASAK KECAP WIJEN

Ayam kecap masak wijen ini kesukaan anak-anak, gak butuh waktu berlama-lama di dapur.
Biasanya bikin kalau hari minggu,Resepnya dapet di Sajian Sedap.