Bismillah.....
Puding mozaik lagi yaa postingannya, puding ini bikinnya untuk acara ngumpul -ngumpul keluarga sekalian buat setoran Upload Kompakan di Instagram yang temanya warna -warni.
Puding anti gagal soalnya tinggal campur-campur aja bikinnya, resepnya masih sama dengan puding mozaik yang pernah aku posting sebelumnya. Bisa dilihat di sini. Bedanya yang ini untuk campuran mozaiknya aku pake jelly plainnya 1 bungkus. Soalnya biar gak nyisa aja sih maksudnya.
PUDING MOZAIK
Catatan Dapur Vero
Bahan I :
- 1 bungkus agar-agar bubuk plain
- 1 bungkus jelly plain
- 200 gr gula pasir
- 1000 ml air
- pewarna merah muda, pewarna ungu, pewarna kuning, pewarna biru secukupnya
Bahan II :
- 1100 ml susu cair
- 80 gr gula pasir
- 2 bungkus agar-agar bubuk plain
- 75 gr cokelat putih ( lelehkan )
Cara membuat :
- Campur bahan I kecuali pewarna, didihkan.Angkat, bagi menjadi 4 bagian masing -masing beri pewarna.Dinginkan.
- Setelah dingin potong kotak-kotak kecil, campur rata, sisihkan.
- Campur bahan II, didihkan.
- Ambil cetakan, taruh potongan agar-agar di cetakan tuangi dengan adonan putih.Bekukan
- Potong puding, sajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar