Tampilkan postingan dengan label Rawon. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Rawon. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 02 Januari 2016

RAWON BANDENG

Masih olahan ikan Bandeng, ceritanya kemarin itu waktu ke pasar lihat ikan Bandeng yang seger-seger seneng liatnya, habis pilih-pilih ehhh udah 3 kg sendiri, mau dibalikin ke tempatnya sayang  banget, yaa udah akhirnya di beli semua. Meskipun anak-anak gak suka ikan Bandeng kecuali di Presto karena durinya itu lembut-lembut banget, jadi males makannya anak-anak. Lihat segitu banyaknya ikan jadi search ke Sajian Sedap ehh ternyata ada yang dibikin rawon. Jadi penasaran kan aku akhirnya liat resep ini, setelah dicoba ternyata hasilnya gak ngecewain lhooo, ena dan gak amis. Warnanya juga hitam seperti rawon daging sapi. Mana aku itu favoritnya rawon jadi suka deh sama rawon baru ini,  si rawon bandeng :)


Bahan-bahan :
1 ekor bandeng ukuran sedang, potong-potong
6 lembar daun jeruk, buang tulangnya
1 batang serai, ambil putihnya, memarkan
1.000 ml air
1 sendok makan garam
1/2 sendok teh gula pasir
1 batang daun bawang, potong 1 cm
2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:
5 butir kemiri, sangrai
8 butir bawang merah
5 buah keluak, ambil isinya, seduh
2 cm kunyit, bakar
1/4 sendok teh merica bubuk

Cara Membuat Rawon Ikan Bandeng:
  1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun jeruk, dan serai sampai harum. Masukkan bandeng. Aduk hingga berubah warna.
  2. Tuang air. Aduk rata. Tambahkan garam dan gula. Masak di atas api kecil sampai matang.
  3. Menjelang diangkat, masukkan daun bawang. Aduk rata.